BEKASIMEDIA.COM

Menu

Mode Gelap
Soal Kisruh Data PKH Ini Penjelasan, Anggota DPRD Enie Widhiastuti Ketua Fraksi PKS Kota Bekasi Terkait TKK Minta Pemkot Lakukan Langkah Ini Bawaslu Kota Bekasi Ingatkan di Masa Sosialisasi Para Caleg dan Partai Pahami Aturan yang Berlaku Islamic Book Fair 2023: Memperkenalkan Buku sebagai Pilar Peradaban Dishub Kota Bekasi Batasi Operasional Kendaraan Besar, Khusus Kendaraan Sumbu Tiga Keatas

Berita Terbaru · 26 Jul 2020 WIB ·

Penjaringan Diperpanjang, 8 Pendaftar Musda Golkar baru 1 yang Kembalikan Formulir


 Penjaringan Diperpanjang, 8 Pendaftar Musda Golkar baru 1 yang Kembalikan Formulir Perbesar

BEKASIMEDIA.COM – Panitia Pendaftaran Musda V DPD Partai Golkar kota Bekasi hari ini menambah jadwal waktu tahapan penjaringan bakal calon Ketua DPD hingga 29 Juli 2020 mendatang.

Ketua Steering Committe (SC), Maryadi didampingi anggotanya dalam konferensi pers mengatakan alasan ditambahnya waktu karena menyusul surat dari DPD provinsi Jawa Barat tentang perubahan jadwal pelaksanaan Musda.

“Tadinya hari ini adalah terakhir, maka kita tambah waktunya untuk memberikan kesempatan kepada teman teman melengkapi berkas pendaftaran, karena Musda juga diundur yang tadinya tanggal 26 Juli karena surat dari DPD Provinsi sudah turun kemudian kita sepakati 5 Agustus,” ujarnya kepada awak media dalam konferensi pers di kantor DPD Partai Golkar Jalan Ahmad Yani, Bekasi Selatan.

Menurutnya, SC menggunakan juklak nomor 2 DPP Partai Golkar/II/2020 tentang penyelenggaraan Musda di daerah.

“Setelah sistim pencalonan dilakukan oleh panitia Musda maka tahapan pemilihan selanjutnya antara lain penjaringan, pencalonan dan pemilihan. SC Kemudian akan melakukan verifikasi faktual, administrasi serta termasuk didalamnya dukungan 30% bacalon, lalu hasilnya akan diserahkan kepada pimpinan Musda,” sambungnya.

Oleh karena itu penentuan bakal calon menjadi calon nantinya pimpinan Musda yang menentukan.

Sementara itu, ketua komite verifikasi panita pengarah Musda V, Rusman Fadillah menjelaskan pihaknya hari ini sedang melakukan proses tahapan penjaringan bakal calon yang terdiri dari pengumuman, pendaftaran, verifikasi, hingga penetapan bakal calon.

“Hanya verifikasi persyaratan secara curriculum vitae untuk menuju pada tahapan pencalonan. Dan yang sudah mengambil formulir pendaftaran sejumlah 8 bakal calon, sedangkan yang baru mengembalikan sampai hari ini baru 1 bakal calon. Jadi masih ada 7 bakal calon lagi yang masih mempersiakan administrasinya untuk memenuhi kelengkapan pemberkasan,” ungkapnya.

Musda V DPD Partai Golkar kota Bekasi dengan mengambil tema “Golkar Bangkit di Bumi Patriot” diharapkan mampu membawa partai Golkar untuk lebih baik lagi di masa mendatang. (denis)

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Akan Digelar Di Taman Kota, Ketua Umum Qur’anic Relationship Ajak Pemuda Bekasi Mengaji

28 Maret 2024 - 23:54 WIB

Rian Nopandra kembali pimpin ketua PWI Banten periode 2024-2029

28 Maret 2024 - 08:52 WIB

Kecewa atas Pelaksanaan Pemilu 2024 yang Tidak Transparan DPRD Akan Panggil Ketua KPU dan Bawaslu

26 Maret 2024 - 17:54 WIB

Anis Byarwati Tegaskan Kerjasama Dengan Dewan Kota Jakarta Untuk Kemaslahatan Masyarakat

25 Maret 2024 - 15:54 WIB

Sodikin: Pemkot Bekasi Harus Berani Beli Lahan Untuk Pembangunan Gedung Sekolah Di Jatirahayu

24 Maret 2024 - 18:09 WIB

Pengamat Politik Unsoed Prediksi Partai Koalisi Pilpres yang Berseberangan Potensi Berkoalisi di Pilbup Banyumas

22 Maret 2024 - 05:37 WIB

Trending di Berita Terbaru