BEKASIMEDIA.COM

Menu

Mode Gelap
Soal Kisruh Data PKH Ini Penjelasan, Anggota DPRD Enie Widhiastuti Ketua Fraksi PKS Kota Bekasi Terkait TKK Minta Pemkot Lakukan Langkah Ini Bawaslu Kota Bekasi Ingatkan di Masa Sosialisasi Para Caleg dan Partai Pahami Aturan yang Berlaku Islamic Book Fair 2023: Memperkenalkan Buku sebagai Pilar Peradaban Dishub Kota Bekasi Batasi Operasional Kendaraan Besar, Khusus Kendaraan Sumbu Tiga Keatas

Berita Terbaru · 25 Des 2018 01:49 WIB ·

Hedi Yunus Kunjungi Zona Merah Pengungsi Palestina


 Hedi Yunus Kunjungi Zona Merah Pengungsi Palestina Perbesar

BEKASIMEDIA.COM – Hedi Yunus merasa terpanggil ikut peduli terhadap masalah kemanusiaan Palestina. Vokalis Kahitna Band ini ikut dalam rombongan kemanusiaan, bersama lembaga kemanusiaan Sahabat Palestina Memanggil (SPM), ke zona merah, pengungsian Palestina-Suriah, di Perbatasan Turki-Suriah.

“Saya merasa terpanggil untuk ikut membantu saudara-saudara kita, para pengungsi Palestina dan Suriah. Apalagi di sana mereka saat ini sedang menghadapi musim dingin,” tutur Hedi, jelang keberangkatannya, di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Senin (24/12/2018).

Program bantuan yang akan dibawa Hedi beserta rombongan kali ini merupakan bagian dari total bantuan senilai satu juta dollar yang disalurkan SPM sepanjang tahun 2018 ke berbagai titik pengungsian Palestina. Perjalanan kemanusiaan ini akan dilakukan selama lima hari, terhitung 24 Desember hingga 29 Desember 2018.

“Kami membawa kebutuhan para pengungsi yang terdiri dari makanan, obat-obatan, dan keperluan hidup lainnya untuk mereka menghadapi musim dingin. Bantuan ini merupan sumbangan dari masyarakat Indonesi yang terkumpul lewat SPM,” terang Hedi.

Sebelumnya, dalam beberapa tahun terakhir, sejumlah artis nasional seperti Opick, Hedi Yunus, Melly Goeslaw, Dik Doang, dll, telah terlibat aktif melakukan konser penggalangan dana kemanusiaan untuk Palestina ke berbagai derah di Indonesia bersama SPM.

“Kami mengucapkan terima kasih banyak atas dukungan dan doanya dari masyarakat Indonesia yang telah menyalurkan bantuannya lewat SPM. Bantuan ini tentu sangat berarti bagi mereka. Mohon doanya juga untuk keberangkatan kami ke sana,” tandas Hedi. (*/eas)

Artikel ini telah dibaca 4 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Terpilih Lagi, Evi Mafriningsianti Komitmen Lanjutkan Pembangunan Infrastruktur Di Dapil 1

19 April 2024 - 06:16 WIB

Jelang Idul Fitri Anis Byarwati Bagikan Paket Sembako dan Bingkisan Lebaran Untuk Masyarakat Jakarta Timur

18 April 2024 - 12:20 WIB

Diyanto Bangga Jadi Peserta JKN

17 April 2024 - 16:28 WIB

Peserta ini Akui Tidak Ada Diskriminasi Pelayanan Bagi Peserta JKN

17 April 2024 - 16:23 WIB

Masuk di Usia Senja, Giyem Merasa Tenang jadi Peserta JKN

17 April 2024 - 16:18 WIB

Kesan Pertama Berobat Menggunakan Program JKN Begitu Memuaskan

17 April 2024 - 16:13 WIB

Trending di Berita Terbaru