BEKASIMEDIA.COM

Menu

Mode Gelap
Soal Kisruh Data PKH Ini Penjelasan, Anggota DPRD Enie Widhiastuti Ketua Fraksi PKS Kota Bekasi Terkait TKK Minta Pemkot Lakukan Langkah Ini Bawaslu Kota Bekasi Ingatkan di Masa Sosialisasi Para Caleg dan Partai Pahami Aturan yang Berlaku Islamic Book Fair 2023: Memperkenalkan Buku sebagai Pilar Peradaban Dishub Kota Bekasi Batasi Operasional Kendaraan Besar, Khusus Kendaraan Sumbu Tiga Keatas

Berita Terbaru · 28 Jun 2021 WIB ·

Resep Mujarab Herbalis Dr. Zaidul Akbar Jika Terpapar Covid-19


 Resep Mujarab Herbalis Dr. Zaidul Akbar Jika Terpapar Covid-19 Perbesar

BEKASIMEDIA.COM – dr. Zaidul Akbar, seorang dokter umum lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro, yang juga praktisi Pengobatan Sunah Indonesia menyampaikan pentingnya menjaga imunitas tubuh untuk pencegahan dan pengobatan COVID-19. Beliau menyampaikan dalam video sesi tanya jawab yang diunggah pada channel YouTube, dr. Zaidul Akbar Official, jika terkena COVID-19, lakukan ini :

“Salah satu yang saya sarankan dalam peningkatan imunitas adalah mengkonsumsi PROBIOTIK, sekarang sudah banyak kok dijual, juga bisa dapat secara online,” ujarnya dalam video yang diunggah 17 Februari 2021.

Kemudian yang kedua, gejala sakit kepala yang timbul saat terinfeksi Covid-19, menurut beliau bisa disebabkan karena tubuh kekurangan air dan gula.

“Maka solusinya apa? Kita tambahkan air ke badan kita, cuma memang kadang-kadang banyak orang yang lagi kondisi-kondisi sakit seperti ini gak bisa minum air banyak. Maka solusi saya adalah, Anda coba sering minum air madu yang dikasih garam sedikit. Gak usah banyak-banyak, sekali minum 200 ml, 150 cc juga boleh. Itu sering-sering diminum. Kalau sehari minum 6x udah cukup banyak yang diminum, sehingga nanti pusingnya bisa hilang,” ujar lelaki berdarah Sumatera ini memberikan solusi.

Beliau berpesan, agar pengaruh herbal-herbal tersebut lebih maksimal maka nutrisi dan antibodi harus ditingkatkan.

“Maka, saran saya coba ditingkatkan asupan makannya. Makan apa aja yang bisa dimakan, makan sehat pastinya. Atau dicoba dengan biasanya makanan yang mengundang nafsu makan itu makanan berempah yang ada di Padang (nasi Padang). Tapi saran saya jangan santan,” beliau menambahkan.

“Coba dibikin sup-sup yang banyak rempahnya, cengkehnya, mungkin kayu manis gitu, bisa dimasukkan ke dalam sup tadi kemudian kuahnya Anda minum.” ujar beliau.

Penggagas Jurus Sehat Rasulullah (JSR) ini juga memberikan solusi makanan-makanan bernutrisi yang sehat bagi kesehatan lambung, antara lain : Alpukat, pisang, kurma dan juga mixed food yaitu labu kukus yang sudah dibuang kulitnya diblender bersama kurma.

“Kalau memang belum sembuh ya bersabar. Insya Allah, pasti Allah kasih kesembuhan. Dan jangan panik. Itu saja pesan saya. Karena bahwa keseimbangan bakteri dalam tubuh kita itu bisa tidak seimbang lagi kalau seandainya orang itu cemas atau stres. Jadi, jangan stres,” ujar dr. Zaidul Akbar dengan peci putih dan janggut yang khas menyampaikan solusi ini dalam video berdurasi 5 menit lebih. (RAM)

Artikel ini telah dibaca 10 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Akan Digelar Di Taman Kota, Ketua Umum Qur’anic Relationship Ajak Pemuda Bekasi Mengaji

28 Maret 2024 - 23:54 WIB

Rian Nopandra kembali pimpin ketua PWI Banten periode 2024-2029

28 Maret 2024 - 08:52 WIB

Kecewa atas Pelaksanaan Pemilu 2024 yang Tidak Transparan DPRD Akan Panggil Ketua KPU dan Bawaslu

26 Maret 2024 - 17:54 WIB

Anis Byarwati Tegaskan Kerjasama Dengan Dewan Kota Jakarta Untuk Kemaslahatan Masyarakat

25 Maret 2024 - 15:54 WIB

Sodikin: Pemkot Bekasi Harus Berani Beli Lahan Untuk Pembangunan Gedung Sekolah Di Jatirahayu

24 Maret 2024 - 18:09 WIB

Pengamat Politik Unsoed Prediksi Partai Koalisi Pilpres yang Berseberangan Potensi Berkoalisi di Pilbup Banyumas

22 Maret 2024 - 05:37 WIB

Trending di Berita Terbaru