BEKASIMEDIA.COM – Anggota Fraksi Partai Golkar, Faisal menyatakan berdasarkan hasil rapat dengan Badan Anggaran (Banggar) disepakati bahwa kenaikan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Bekasi sebesar 5% dianggap masih terlalu kecil,
“Dilihat dari hasil rincian rincian yang dilaporkan ternyata masih bisa dimaksimalkan. Jadi Banggar hari ini akan melakukan uji petik ke Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) untuk memastikan memang ternyata potensi potensi yang harus didapat itu lebih dari apa yang mereka laporkan,” ujarnya kepada bekasimedia.com Rabu, (13/11/2024).
Menurut Wakil Ketua DPRD Faisal, kalo memang hasil uji petik benar adanya potensi potensi tersebut bisa lebih tinggi, maka Banggar sepakat mungkin akan melakukan Pansus khusus untuk Pendapatan Asli Daerah.
Diketahui, ada sejumlah 14 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Bekasi penghasil pendapatan asli daerah yang akan lebih di maksimalkan peran dan kinerjanya pasca dewan melakukan uji petik hari ini.
(ADV/Humas Setwan)