BEKASIMEDIA.COM

Menu

Mode Gelap
Heri Sholihin Menang, Kota Bekasi Punya Wali Kota Baru Soal Kisruh Data PKH Ini Penjelasan, Anggota DPRD Enie Widhiastuti Ketua Fraksi PKS Kota Bekasi Terkait TKK Minta Pemkot Lakukan Langkah Ini Bawaslu Kota Bekasi Ingatkan di Masa Sosialisasi Para Caleg dan Partai Pahami Aturan yang Berlaku Islamic Book Fair 2023: Memperkenalkan Buku sebagai Pilar Peradaban

Bekasi On Frame · 7 Mar 2024 13:55 WIB ·

Sambut Hari Jadi Ke 27 Pemkot Bekasi Gelar Bekasi Ethnic Food


 Sambut Hari Jadi Ke 27 Pemkot Bekasi Gelar Bekasi Ethnic Food Perbesar

BEKASIMEDIA.COM – Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Bekasi menyelenggarakan acara Bekasi Ethnic Food pada tanggal 06-07 Maret 2024 di Plaza Pemkot Bekasi. Acara tersebut digelar dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-27 Kota Bekasi.

Acara dibuka oleh Sekretaris Daerah Kota Bekasi Junaedi, Pj. Ketua TP PKK Kota Bekasi Yolla Kusuma Gani, Ketua Pengadilan Agama Bekasi Nurwathon, dan perwakilan unsur Forkopimda Kota Bekasi. Hadir pula artis ternama untuk memeriahkan acara yaitu Joe Richard dan Azis Gagap pada hari Rabu, 06 Maret 2024 serta Daus Separo dan Rizky Inggar pada hari Kamis, 07 Maret 2024.

Junaedi menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya gelaran lomba makanan khas Bekasi.

“Beraneka jenis makanan mencerminkan potensi alam dan merupakan wujud budaya yang berciri khas kedaerahan,” ujarnya.

Ia juga mengatakan, Bekasi Ethnic Food dapat dijadikan sebagai ajang promosi usaha industri kecil dan menengah (IKM) dan sarana untuk mengembangkan makanan khas daerah.

Peserta lomba yang berkompetisi berasal dari TP PKK wilayah di 12 kecamatan se-Kota Bekasi. Bahan yang digunakan adalah bahan olahan non beras dan non terigu. Makanan yang disajikan dinilai oleh juri yaitu Yolla Kusuma Gani dan Ketua Persatuan Dharma Wanita Kota Bekasi, Fitrotun Junaedi dan Chef Agus Hotel Santika Mega City Bekasi.

Hasil penilaian juri antara lain sebagai berikut:
– Juara I, Kecamatan Jatiasih
– Juara II, Kecamatan Mustikajaya
– Juara III, Kecamatan Bekasi Barat
– Juara Harapan I, Kecamatan Rawalumbu
– Juara Harapan II, Kecamatan Bekasi Utara
– Juara Harapan III, Kecamatan Bantargebang.

Junaedi berharap kegiatan ini mendorong pelaku industri kecil menengah terus berinovasi dan mengembangkan diri untuk menjadi lebih kuat serta lebih mampu berperan aktif dalam pembangunan ekonomi di kota Bekasi. (Humas)

Artikel ini telah dibaca 88 kali

badge-check

Jurnalis

Baca Lainnya

Pemkot Bekasi Jelaskan Keputusan Pemberhentian Dirut PT Mitra Patriot

19 April 2025 - 15:46 WIB

Jobstreet by SEEK presents Mega Career Expo 2025: Temukan Peluang Kariermu!

9 April 2025 - 15:07 WIB

Bayar Pajak Kendaraan atas Nama Orang Lain Cukup Fotokopi KTP?

7 April 2025 - 18:57 WIB

Peduli Autisme, PT Perusahaan Pengelola Aset Bersinergi dengan Cagar Foundation dalam Program Ramadan

22 Maret 2025 - 23:31 WIB

Pemkot Bekasi Fokus Bersihkan Sisa Lumpur dan Distribusikan Bantuan Pasca Banjir

11 Maret 2025 - 11:41 WIB

Wali Kota Bekasi Instruksikan DLH Segera Angkut Sampah di Lokasi Terdampak Banjir

9 Maret 2025 - 22:06 WIB

Trending di Bekasi On Frame