BEKASIMEDIA.COM – Baitul Quran (BQ) Persaudaraan Muslimah (Salimah) Kota Bekasi diharapkan menjadi ruang berkarya, ruang bisnis dan ruang pendidikan bagi masyarakat khususnya para perempuan kota Bekasi. Hal ini disampaikan Hj. Lathifah Abdul Shomad, selaku ketua dewan pertimbangan Syariah (DPSD) Salimah Kota Bekasi dan Hj. Wiwiek Hilwiyah Arief selaku ketua terpilih Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Bekasi dalam acara Gebyar Milad ke-19 Salimah Kota Bekasi, Jumat (16/4/2021).
Lathifah Abdul Shomad menyatakan
Kepengurusan Salimah kota Bekasi ini terjalin dengan indah dan baik. Hal ini juga didukung oleh para penghafal Quran yang menjadi pengurus Salimah.
Ia juga salut dengan pembinaan yang dilakukan PW Salimah Jabar sehingga Salimah ini menjadi organisasi dengan standard struktural yang baik.
Ia berharap organisasi-organisasi yang ada di Kota Bekasi khususnya Salimah dapat membawa warga masyarakat terutama perempuan menjadi perempuan hebat dan hamba Allah yang kuat, shalihah dan baik.
“Seluruh pengurus di setiap ranting dan cabang, detail pekerjaan mereka ini luar biasa,” pujinya.
Ia juga salut akan rencana pembangunan BQS (Baitul Quran Salimah). Ia menegaskan agar tempat tersebut kelak bisa menjadi istana, di mana masyarakat bisa belajar dan terwadahi.
“Saya sangat terharu dengan BQS karena ini satu hal yang menjadi cita-cita tertinggi Salimah pusat. 21 tahun kota Bekasi akhirnya bisa mewujudkan BQS. Kita jadikan ini sebagai kantor, ruang bisnis, pendidikan, dan lain-lain,” ucapnya.
Dirinya berharap, pertama, Salimah kota Bekasi dapat memperluas silaturahmi, memperluas jangkauan jaringan ekonomi karena dengan memperluas jaringan ekonomi dirinya yakin Salimah akan semakin kuat.
Ia juga berharap Salimah lebih terbuka dengan organisasi lainnya agar bisa lebih mudah menampung aspirasi masyarakat.
“Salimah di masyarakat hadir dan eksis. Salimah Menanam juga eksis.
Gabungan Majelis taklim juga luar biasa.
Selalu bermanfaat untuk orang banyak.
Selalu berjuang di mana pun berada.
Semoga ke depan Salimah punya gedung memadai sehingga bisa menaungi dan menampung perempuan kota Bekasi dalam hal pendidikan. Bisnis dan lain sebagainya,” tukasnya.
Di masa pandemi ini ia juga berharap Salimah tetap bermanfaat dan melaksanakan program yang hebat.
Sementara itu ketua terpilih GOW Kota Bekasi, Hj. Wiwiek Hilwiyah mengucapkan Selamat Milad ke-19 kota Bekasi. Ia mengapresiasi dan merasa bangga akan Kiprah Salimah Kota Bekasi.
“Saya bangga dengan Salimah. Sampai saat ini bisa memberikan sesuatu bagi para perempuan jadi pintar, cerdas, berinisiatif berjuang demi kemajuan bangsa,” ujarnya.
Ia menyatakan program kerja Salimah ini bernilai dunia tapi juga tetap menyimpan bekal untuk akhirat.
Sebagai ketua terpilih GOW Kota Bekasi dirinya menilai semua organisasi yang tergabung di GOW memiliki keistimewaan masing-masing. Oleh karena itu ia berharap semua organisasi termasuk Salimah dapat bersinergi mengabdi dan berbuat banyak bisa menolong lebih banyak orang di masa depan.
“Di bulan penuh berkah ini semoga kita bisa menyatu, kita sehat, sehingga kita jadi pribadi bermanfaat di dalam rumah dan di luar. Saya juga berharap
Salimah semkin sukses, maju, giat, ikhlas dan Allah kasih sehat, panjang umur barokah,” pungkasnya. (anr)