BEKASIMEDIA.COM

Menu

Mode Gelap
Soal Kisruh Data PKH Ini Penjelasan, Anggota DPRD Enie Widhiastuti Ketua Fraksi PKS Kota Bekasi Terkait TKK Minta Pemkot Lakukan Langkah Ini Bawaslu Kota Bekasi Ingatkan di Masa Sosialisasi Para Caleg dan Partai Pahami Aturan yang Berlaku Islamic Book Fair 2023: Memperkenalkan Buku sebagai Pilar Peradaban Dishub Kota Bekasi Batasi Operasional Kendaraan Besar, Khusus Kendaraan Sumbu Tiga Keatas

Berita Terbaru · 1 Feb 2016 20:05 WIB ·

Hilang saat Mengais Rezeki, Anak Pemulung Akhirnya Ditemukan Patroli Polisi


 Hilang saat Mengais Rezeki, Anak Pemulung Akhirnya Ditemukan Patroli Polisi Perbesar

index anak hilang
Bekasimedia – Seorang anak ditemukan di daerah Bekasi Selatan pada Senin (1/2) dini hari. Anak tersebut ditemukan oleh anggota Unit Patroli yang sedang melaksanakan patroli di Bekasi Selatan.
Menurut cerita, anak yang bernama Afianti Rosita (6 tahun) terpisah dari orang tuanya yang bekerja sebagai pemulung. Saat sedang memulung dengan cara berkeliling di daerah perumahan dan kampung, Rosita diajak oleh dua orang laki-laki dan perempuan yang tidak dikenalnya.
“Rosita tiba-tiba ditinggalkan begitu saja di tengah jalan yang akhirnya ditemukan oleh anggota Unit Patroli tersebut. Karena Rosita ditemukan pada pukul 01.00 WIB, maka sementara Rosita menginap di Polsek Bekasi Selatan untuk menunggu sampai pagi hari,” ujar IPTU Puji Astuti, Kabag Humas Polresta Kota Bekasi.
Setelah apel pagi, Kanit Binmas Bekasi Selatan, AKP Erna membantu mencari alamat rumah orang tua Rosita.
Rosita mengatakan bahwa nama ibunya adalah Nia dan bapaknya adalah Rosid namun dia tidak mengetahu alamat rumahnya. Tetapi, Rosita mengatakan bahwa dia adalah murid dari sekolah di yayasan Ibtidaiyah Anawiyah kelas 1.
Dari keterangan pihak sekolah, AKP Erna dan Babinkamtibnas langsung mendapatkan alamat tempat tinggalnya dan dapat kembali bertemu dengan orang tuanya.
“Selanjutnya Rosita direkomendasikan untuk divisum di RSUD Bekasi,” pungkas IPTU Puji. (LHA)

Artikel ini telah dibaca 1 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Terpilih Lagi, Evi Mafriningsianti Komitmen Lanjutkan Pembangunan Infrastruktur Di Dapil 1

19 April 2024 - 06:16 WIB

Jelang Idul Fitri Anis Byarwati Bagikan Paket Sembako dan Bingkisan Lebaran Untuk Masyarakat Jakarta Timur

18 April 2024 - 12:20 WIB

Diyanto Bangga Jadi Peserta JKN

17 April 2024 - 16:28 WIB

Peserta ini Akui Tidak Ada Diskriminasi Pelayanan Bagi Peserta JKN

17 April 2024 - 16:23 WIB

Masuk di Usia Senja, Giyem Merasa Tenang jadi Peserta JKN

17 April 2024 - 16:18 WIB

Kesan Pertama Berobat Menggunakan Program JKN Begitu Memuaskan

17 April 2024 - 16:13 WIB

Trending di Berita Terbaru