BEKASIMEDIA.COM

Menu

Mode Gelap
Heri Sholihin Menang, Kota Bekasi Punya Wali Kota Baru Soal Kisruh Data PKH Ini Penjelasan, Anggota DPRD Enie Widhiastuti Ketua Fraksi PKS Kota Bekasi Terkait TKK Minta Pemkot Lakukan Langkah Ini Bawaslu Kota Bekasi Ingatkan di Masa Sosialisasi Para Caleg dan Partai Pahami Aturan yang Berlaku Islamic Book Fair 2023: Memperkenalkan Buku sebagai Pilar Peradaban

Berita Terbaru · 20 Jan 2022 11:29 WIB ·

Launching Program Orang Tua Asuh Teladanku untuk Rumah Tahfidz Quran Nurul Iman Bekasi


 Launching Program Orang Tua Asuh Teladanku untuk Rumah Tahfidz Quran Nurul Iman Bekasi Perbesar

BEKASIMEDIA.COM – Relawan Kemanusiaan dan bencana Teladanku telah meresmikan program Orang Tua Asuh Teladanku (OTAKU) bersama dengan Rumah Tahfidz Quran (RTQ) Nurul Iman yang berada di Jalan Raya Taman Narogong Indah Blok D-14, Pengasinan, Rawalumbu, Kota Bekasi pada Rabu (19/1/2022).

Tujuan dari program Orang Tua Asuh Teladanku adalah sebagai sarana para Dermawan Teladanku yang ingin menyisihkan sebagian harta terbaiknya untuk membiayai kebutuhan santri RTQ Nurul Iman yang saat ini sedang menempuh pendidikan baca tulis dan hafalan Al-Qur’an, baik santri yang berstatus yatim dan dhuafa maupun tidak.

Ketua Yayasan Bahtera Pendidikan Islam, RTQ Nurul Iman, Darni Syarif, S.H. yang akrab disapa Bundo Nurul mengatakan ia dapat menyediakan gedung untuk tempat belajar para santri, namun tidak dengan biaya pendidikan seluruh santri. Terciptanya program Orang Tua Asuh Teladanku ini sangat membantu kelancaran proses belajar mengajar RTQ Nurul Iman.

“Selama ini RTQ Nurul Iman mengandalkan bantuan dari relawan, seperti Teladanku, dan para donator lainnya. Semoga adanya program Orang Tua Asuh Teladanku kita semua bisa satu tujuan untuk mengembangkan penerus Islam dan anak-anak kita dapat menjalani kehidupan sesuai ajaran tuntutan agama Islam.” ujarnya.

Dengan terselenggara program Orang Tua Asuh Teladanku ini, masyarakat diajak untuk berpartisipasi dan berdonasi dalam mendukung program ini demi keberhasil mencetak generasi-generasi muda tahfidz Qur’an yang baik iman, taqwa, dan ilmunya.

“Kami juga berharap program ini mampu mengundang ridho Allah SWT. sehingga dapat terselenggara tidak hanya pada satu lembaga RTQ saja, namun bisa lebih luas jaringan Sahabat Dermawan Teladanku dan bermanfaat bagi seluruh santri tahfidz Nusantara.” Ujar Rama Yudhistira, Relawan Teladanku.

Rumah Tahfidz Quran Nurul Iman saat ini memiliki 32 santri yang terdiri dari anak usia 5-12 tahun. Para santri mayoritas sudah mampu memiliki banyak hafalan Al-Qur’an. “Saya lihat perkembangan RTQ Nurul Iman ini sudah bagus, dari segi bacaan dan hafalan santrinya. Mereka sudah mampu menghafal surah An-Naba sampai Al-Ghasyiyah, itu sudah hampir setengah juz untuk anak-anak.” Ujar Agus Rojaji, Mahasiswa Sekolah Tinggi Darul Hikmah.

Untuk dermawan yang ingin berpartisipasi menjadi Orang Tua Asuh Teladanku bisa datang langsung ke tempat RTQ Nurul Iman atau bisa menghubungi relawan Teladanku melalui Instagram @teladanku_id Facebook Teladanku dan Website www.teladanku.com. (Putri Atika Chairulia)

Artikel ini telah dibaca 102 kali

badge-check

Jurnalis

Baca Lainnya

Pemkot Bekasi Jelaskan Keputusan Pemberhentian Dirut PT Mitra Patriot

19 April 2025 - 15:46 WIB

Jobstreet by SEEK presents Mega Career Expo 2025: Temukan Peluang Kariermu!

9 April 2025 - 15:07 WIB

Peduli Autisme, PT Perusahaan Pengelola Aset Bersinergi dengan Cagar Foundation dalam Program Ramadan

22 Maret 2025 - 23:31 WIB

Pemkot Bekasi Fokus Bersihkan Sisa Lumpur dan Distribusikan Bantuan Pasca Banjir

11 Maret 2025 - 11:41 WIB

Soal Kenaikan Tarif PDAM, Legislator PKS Harap Wali Kota Bekasi Bisa Merasakan Keresahan Masyarakat

4 Maret 2025 - 04:48 WIB

Soal Tarif Baru PDAM Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Sebut Penyesuaian Bukan Kenaikan

3 Maret 2025 - 22:55 WIB

Trending di Bekasi On Frame