BEKASIMEDIA.COM

Menu

Mode Gelap
Heri Sholihin Menang, Kota Bekasi Punya Wali Kota Baru Soal Kisruh Data PKH Ini Penjelasan, Anggota DPRD Enie Widhiastuti Ketua Fraksi PKS Kota Bekasi Terkait TKK Minta Pemkot Lakukan Langkah Ini Bawaslu Kota Bekasi Ingatkan di Masa Sosialisasi Para Caleg dan Partai Pahami Aturan yang Berlaku Islamic Book Fair 2023: Memperkenalkan Buku sebagai Pilar Peradaban

Berita Terbaru · 31 Mei 2023 20:48 WIB ·

PWI Jabar Gelar UKW di Karawang, 48 Jurnalis Dinyatakan Kompeten


 PWI Jabar Gelar UKW di Karawang, 48 Jurnalis Dinyatakan Kompeten Perbesar

BEKASIMEDIA.COM – 48 Jurnalis dari total 64 peserta Uji Kompetensi Wartawan (UKW) chapter Karawang dinyatakan lulus alias kompeten. Roadshow UKW sendiri diselenggarakan di Hotel Novotel Karawang Barat, Selasa hingga Rabu (30-31) Mei 2023.

Penyelenggaraan UKW ini merupakan salah satu rangkaian acara menyemarakkan Hari Pers Nasional (HPN) yang diselenggarakan Pemerintah Provinsi Jawa Barat bersama Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Barat.UKW digelar PWI Jawa Barat menargetkan 1.000 jurnalis tersertifikasi (kompeten).

Dari total 64 jurnalis Jawa Barat yang ikut UKW di Karawang, 54 bertahan. Yang mengundurkan diri sebanyak 10 orang sementara yang dinyatakan tidak lulus sebanyak 6 orang. Jadi total yang lulus sebanyak 48 Jurnalis.

“Bagi teman- teman yang dinyatakan kompeten jangan langsung berbangga.
Kuncinya belajar. Siapkan diri. Untuk
UKW juga semua harus dipersiapkan.
Kalau ada yang tidak kompeten masih ada kesempatan. Teman- teman masih bisa ikut UKW Jabar di Cirebon, Ciamis dan Sukabumi,” jelas Olan Sibarani, Ketua Dewan Kehormatan pengurus PWI Jabar, Rabu (31/05/2023).

Sementara menurut pengurus PWI Pusat, TB Slamet Priyanto penyelenggaraan UKW ini penting guna melahirkan jurnalis yang profesional.

“Semoga apa yang diperoleh dua hari ini bermanfaat untuk ke depannya. Adanya keinginan mengembangkan diri. Harus terus belajar dan eksplorasi,” ungkapnya.

Dalam kegiatan roadshow UKW Jabar chapter Karawang, dibagi menjadi beberapa kelas atau jenjang. Jenjang Muda (48 orang), Madya (12 orang) hingga Utama (4 orang). 11 penguji hadir guna meningkatkan kemampuan jurnalistik para peserta UKW. (Ani)

Artikel ini telah dibaca 8 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Peduli Autisme, PT Perusahaan Pengelola Aset Bersinergi dengan Cagar Foundation dalam Program Ramadan

22 Maret 2025 - 23:31 WIB

Pemkot Bekasi Fokus Bersihkan Sisa Lumpur dan Distribusikan Bantuan Pasca Banjir

11 Maret 2025 - 11:41 WIB

Soal Kenaikan Tarif PDAM, Legislator PKS Harap Wali Kota Bekasi Bisa Merasakan Keresahan Masyarakat

4 Maret 2025 - 04:48 WIB

Soal Tarif Baru PDAM Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Sebut Penyesuaian Bukan Kenaikan

3 Maret 2025 - 22:55 WIB

Sertifikat Rumah Tak Kunjung Terbit, Lussi Warga Perumahan Griya Husada Asri Ngadu ke Presiden

22 Februari 2025 - 17:48 WIB

Pj. Wali Kota Bekasi Berikan Salam Perpisahan ke ASN Pemkot Bekasi

18 Februari 2025 - 19:18 WIB

Trending di Berita Terbaru