BEKASIMEDIA.COM

Menu

Mode Gelap
Heri Sholihin Menang, Kota Bekasi Punya Wali Kota Baru Soal Kisruh Data PKH Ini Penjelasan, Anggota DPRD Enie Widhiastuti Ketua Fraksi PKS Kota Bekasi Terkait TKK Minta Pemkot Lakukan Langkah Ini Bawaslu Kota Bekasi Ingatkan di Masa Sosialisasi Para Caleg dan Partai Pahami Aturan yang Berlaku Islamic Book Fair 2023: Memperkenalkan Buku sebagai Pilar Peradaban

Berita Terbaru · 2 Jun 2020 14:44 WIB ·

Covid-19 Belum Selesai, Kini Virus Ebola Bangkit Lagi


 Covid-19 Belum Selesai, Kini Virus Ebola Bangkit Lagi Perbesar

BEKASIMEDIA.COM – Pandemi Covid-19 belum juga berakhir, kini dunia dikejutkan dengan ancaman baru yaitu kembali ditemukannya Virus Ebola.

Situs resmi Badan Kesehatan Dunia WHO melansir, Senin (1/6/2020) kemarin wabah baru Virus Ebola ditemukan di zona kesehatan Wangata, Mbandaka, Provinsi Équateur Republik Demokratik Kongo.

Jadi, sebut WHO, Kongo saat ini selain menghadapi Covid-19 dan wabah campak terbesar di dunia, juga menghadapi kebangkitan Virus Ebola.

Informasi awal dari Kementerian Kesehatan Kongo menyebutkan sejauh ini 6 kasus virus Ebol terdeteksi di Wangata.3 dari 6 kasus ini telah terkonfirmasi melalui uji laboratorium. Kemungkinan akan dilakukan identifikasi lebih lanjut terhadap lebih banyak orang.

“Ini adalah pengingat bahwa COVID-19 bukan satu-satunya ancaman kesehatan yang dihadapi manusia. Meskipun perhatian kita banyak tertuju pada Pandemi Covid-19 tetapi WHO juga terus memantau dan menanggapi keadaan darurat kesehatan lainnya,” kata Direktur Jenderal WHO Dr Tedros Adhanom Ghebreyesus.

Temuan di Kongo ini menjadi yang ke 11 sejak virus itu pertama kali ditemukan di negara tersebut tahun 1976. Kota Mbandaka dan daerah sekitarnya pernah menjadi tempat wabah Ebola ke 9 pada Mei-Juli 2018.

“Ini terjadi pada saat yang penuh tantangan, tetapi WHO telah bekerja selama dua tahun terakhir dengan otoritas kesehatan Afrika dan mitra lainnya untuk memperkuat kapasitas nasional dalam menghadapi wabah,” kata Dr Matshidiso Moeti, Direktur Regional WHO untuk Afrika.

“Untuk memperkuat Kongo, WHO berencana mengirim tim untuk peningkatan responsibilitas. Mengingat kedekatan wabah baru ini dengan rute transportasi yang sibuk dan negara-negara tetangga yang rentan, kita harus bertindak cepat!”
Ebola diperkirakan virus yang berasal dari kelelawar buah dari keluarga Pteropodidae. Ebola kemudian masuk kedalam manusia melalui kontak dekat dengan hewan tersebut. Lalu masuk ke saluran darah manusia, organ dan cairan tubuh lainnya.

Lalu Ebola menyebar antar manusia memalui kontak langsung. Melalui kulit yang terluka dan cara lainnya. (ss)

Artikel ini telah dibaca 10 kali

badge-check

Jurnalis

Baca Lainnya

Pemkot Bekasi Jelaskan Keputusan Pemberhentian Dirut PT Mitra Patriot

19 April 2025 - 15:46 WIB

Jobstreet by SEEK presents Mega Career Expo 2025: Temukan Peluang Kariermu!

9 April 2025 - 15:07 WIB

Peduli Autisme, PT Perusahaan Pengelola Aset Bersinergi dengan Cagar Foundation dalam Program Ramadan

22 Maret 2025 - 23:31 WIB

Pemkot Bekasi Fokus Bersihkan Sisa Lumpur dan Distribusikan Bantuan Pasca Banjir

11 Maret 2025 - 11:41 WIB

Soal Kenaikan Tarif PDAM, Legislator PKS Harap Wali Kota Bekasi Bisa Merasakan Keresahan Masyarakat

4 Maret 2025 - 04:48 WIB

Soal Tarif Baru PDAM Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Sebut Penyesuaian Bukan Kenaikan

3 Maret 2025 - 22:55 WIB

Trending di Bekasi On Frame