BEKASIMEDIA.COM

Menu

Mode Gelap
Heri Sholihin Menang, Kota Bekasi Punya Wali Kota Baru Soal Kisruh Data PKH Ini Penjelasan, Anggota DPRD Enie Widhiastuti Ketua Fraksi PKS Kota Bekasi Terkait TKK Minta Pemkot Lakukan Langkah Ini Bawaslu Kota Bekasi Ingatkan di Masa Sosialisasi Para Caleg dan Partai Pahami Aturan yang Berlaku Islamic Book Fair 2023: Memperkenalkan Buku sebagai Pilar Peradaban

Berita Terbaru · 7 Mar 2018 12:49 WIB ·

Ulama Titip Jawa Barat kepada Sudrajat


 Ulama Titip Jawa Barat kepada Sudrajat Perbesar

Dukungan para Ulama rupanya terus mengalir untuk Pasangan Calon (Paslon) Gubernur Jawa Barat, Ajat Syaikhu (Asyik). Rabu (7/3/2018), Calon Gubernur Jabar, sudrajat atau akrab disapa Kang Ajat menerima kunjungan K.H. Deddy Rahman dan Ustadz Asep Permana di Posko Pemeangan Kartipah, Dago, Kota Bandung.

“Kami mendukung paslon Asyik nomor 3 untuk memimpin Jawa Barat pada periode 2018-2023 karena kami mengetahui latar belakang dan sepak terjangnya,“ ungkap pendiri Yayasan Dialog Islam, K.H. Deddy Rahman pada kesempatan tersebut.

Senada dengan K.H. Deddy Rahman, Ustadz Asep pun menjelaskan alasan dukungannya kepada pasangan Asyik. Dia mengatakan, dirinya merasa Visi dan Misi paslon Sudrajat-Syaikhu mewakili dirinya.

“Pasangan-pasangan lainnya, menurut saya, tidak sesuai dengan yang saya harapakan. Sementara, pasangan Asyik memiliki visi dan misi untuk membawa Jabar bertaqwa, bermartabat, dan termaju,” ungkap Ustadz Asep yang akrab di kalangan pendengar program “Jalan Syurga” di Cosmo FM.

Secara Khusus, Ustadz Asep juga menitip pesan pada Sudrajat yang menerima kedua Ulama asal Kota Bandung tersebut. Ustadz Asep menitip pesan pada Sudrajat agar menjaga Jawa Barat bebas dari paham-paham yang dapat menghancurkan masyarakat.

“Saya titip pada Kang Ajat agar menjaga Jawa Barat ini dari paham PKI dan tolong jangan menolelir perilaku LGBT berkembang,” pesannya.

Menanggapi dukungan dan pesan dari kedua Ulama tersebut, Sudrajat (Kang Ajat) mengucapkan terima kasih dan berjanji agar dapat menepati amanah yang dititipkan padanya.

“Saya ucapkan terima kasih atas dukungan Kyai Haji Deddy Rachman dan Ustadz Asep Permana,” ungkap Sudrajat, “dan Bismillah, saya dan Kang Syaikhu akan berupaya memenuhi amanah agar membawa Jawa Barat ini menjadi daerah yang bertaqwa dan termaju,” lanjutnya.

Sudrajat juga menambahkan, Jawa Barat baginya dan Ahmad Syaikhu merupakan kunci untuk perubahan ke arah yang lebih positif di kancah Nasional.***

Artikel ini telah dibaca 8 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Jobstreet by SEEK presents Mega Career Expo 2025: Temukan Peluang Kariermu!

9 April 2025 - 15:07 WIB

Peduli Autisme, PT Perusahaan Pengelola Aset Bersinergi dengan Cagar Foundation dalam Program Ramadan

22 Maret 2025 - 23:31 WIB

Pemkot Bekasi Fokus Bersihkan Sisa Lumpur dan Distribusikan Bantuan Pasca Banjir

11 Maret 2025 - 11:41 WIB

Soal Kenaikan Tarif PDAM, Legislator PKS Harap Wali Kota Bekasi Bisa Merasakan Keresahan Masyarakat

4 Maret 2025 - 04:48 WIB

Soal Tarif Baru PDAM Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Sebut Penyesuaian Bukan Kenaikan

3 Maret 2025 - 22:55 WIB

Sertifikat Rumah Tak Kunjung Terbit, Lussi Warga Perumahan Griya Husada Asri Ngadu ke Presiden

22 Februari 2025 - 17:48 WIB

Trending di Berita Terbaru