BEKASIMEDIA.COM

Menu

Mode Gelap
Heri Sholihin Menang, Kota Bekasi Punya Wali Kota Baru Soal Kisruh Data PKH Ini Penjelasan, Anggota DPRD Enie Widhiastuti Ketua Fraksi PKS Kota Bekasi Terkait TKK Minta Pemkot Lakukan Langkah Ini Bawaslu Kota Bekasi Ingatkan di Masa Sosialisasi Para Caleg dan Partai Pahami Aturan yang Berlaku Islamic Book Fair 2023: Memperkenalkan Buku sebagai Pilar Peradaban

Berita Terbaru · 19 Jan 2018 15:36 WIB ·

Menjamurnya Rumah Sakit Swasta, Tantangan bagi Eksistensi RSUD Kota Bekasi


 Menjamurnya Rumah Sakit Swasta, Tantangan bagi Eksistensi RSUD Kota Bekasi Perbesar

BEKASIMEDIA.COM – Keberadaan Rumah Sakit Swasta di Kota Bekasi yang semakin berkembang pesat menjadi tantangan tersendiri bagi Direktur Utama (Dirut) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Bekasi dr. Kusnanto Saidi untuk memperbaiki pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

Saat ini, pihaknya juga sedang mengidentifikasi dan menginventarisasi persoalan-persoalan yang tengah terjadi di tubuh Rumah Sakit milik Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi ini.

“Banyaknya Rumah Sakit swasta di Kota Bekasi ini harus kami akui menjadi tantangan buat kami untuk segera melakukan perbaikan Pelayanan,” ucap dr. Kusnanto Saidi, usai menghadiri acara coffee morning dengan Walikota Bekasi di Lantai 8 RSUD Chasbulloh, Jalan Pramuka, Margajaya, Bekasi Timur, Jumat (19/1/2018).

Lebih lanjut Dirut RSUD kota Bekasi, dr. Kusnanto mengatakan, pertumbuhan jumlah rumah sakit swasta di Kota Patriot ini, menurutnya, akan dijadikan menjadi rekanan bukan menjadi pesaing.
Dalam waktu dekat ini, sejumlah resolusi juga sudah disiapkan mantan Kepala Dinas Kesehatan Kota Bekasi ini. Seperti pengantisipasian jumlah antrean masyarakat yang hendak berobat, serta akan membuka pelayanan poli kesehatan bersama rekan-rekannya.

“Kita akan pecah-pecah pelayanan sesuai dengan jenis-jenis penyakitnya, sesuai dengan kapasitas gedung-gedung RSUD ini. Jadi saya tidak mau lagi melihat antrean mengular panjang pelayanan poli-poli di rumah sakit ini,” ujarnya.

Selain itu, gedung-gedung RSUD Kota Bekasi ini juga rencannya akan dipecah untuk mencegah penumpukan pasien dalam sebuah ruangan dengan berbagai jenis penyakit. Saat ini, kata dr. Kusnanto, RSUD Kota Bekasi melayani warga Kota Bekasi sebanyak 1.000 (seribu) orang setiap harinya.

“Oleh karena itu, kami berharap Rumah Sakit ini tidak hanya melayani masyarakat Kota Bekasi, tetapi akan menjadi pusat rujukan untuk semua rumah sakit di Indonesia,” pungkasnya. [***/Dns]

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Jurnalis

Baca Lainnya

947 Peserta Ikuti Seleksi PPPK Tahap II Kota Bekasi di BKN Jakarta

6 Mei 2025 - 08:42 WIB

Pemkot Bekasi Bekukan Sementara Worldcoin dan World ID Buntut Pemindaian Retina

5 Mei 2025 - 10:12 WIB

Wali Kota Bekasi Tegaskan Aparatur bukan hanya Administrator tapi juga Eksekutor

21 April 2025 - 12:06 WIB

Pemkot Bekasi Jelaskan Keputusan Pemberhentian Dirut PT Mitra Patriot

19 April 2025 - 15:46 WIB

Jobstreet by SEEK presents Mega Career Expo 2025: Temukan Peluang Kariermu!

9 April 2025 - 15:07 WIB

Peduli Autisme, PT Perusahaan Pengelola Aset Bersinergi dengan Cagar Foundation dalam Program Ramadan

22 Maret 2025 - 23:31 WIB

Trending di Berita Terbaru