BEKASIMEDIA.COM

Menu

Mode Gelap
Heri Sholihin Menang, Kota Bekasi Punya Wali Kota Baru Soal Kisruh Data PKH Ini Penjelasan, Anggota DPRD Enie Widhiastuti Ketua Fraksi PKS Kota Bekasi Terkait TKK Minta Pemkot Lakukan Langkah Ini Bawaslu Kota Bekasi Ingatkan di Masa Sosialisasi Para Caleg dan Partai Pahami Aturan yang Berlaku Islamic Book Fair 2023: Memperkenalkan Buku sebagai Pilar Peradaban

Berita Terbaru · 4 Jan 2018 06:09 WIB ·

Netty Heryawan Sosok Kejutan dan punya Kompetensi Pimpin kota Bekasi


 Netty Heryawan Sosok Kejutan dan punya Kompetensi Pimpin kota Bekasi Perbesar

BEKASIMEDIA.COM – Calon Walikota Bekasi asal partai Gerindra Anggawira, Selasa kemarin (2/1/2018) menemui gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan di kediamannya untuk melakukan silaturahmi dan membahas perhelatan pemilihan kepala daerah di kota Bekasi. Kepada bekasimedia.com, Kamis (4/1/2018) ia mengatakan bahwa ada usulan dari kader untuk mempersolid koalisi.

“Ada usulan dari kader untuk saling menguatkan soliditas pasangan koalisi, karena harus inline dengan Jawa Barat. Apalagi kota Bekasi dianggap sebagai lumbung suara PKS,” ujarnya.

Dirinya menyatakan sudah siap bila nantinya untuk dijadikan bakal calon walikota (B1) ataupun wakil walikota (B2) nantinya asal kata dia, yang paling penting adalah koalisi ini harus benar benar solid.

Terkait kabar dirinya akan dipasangkan dengan Netty Heryawan (istri gubernur), Anggawira mengatakan Netty merupakan kejutan dan belum ada survey sebelumnya terkait elektabilitas maupun popularitasnya.

“Kalau Bu Netty ini kan kejutan, belum ada survei sebelumnya, tapi ini kejutan. Bu Netty punya pengalaman dan kompetensi juga dan saya mengenalnya dari mulai di Jakarta hingga Jabar,” imbuhnya.

Adapun soal isu kepemimpinan perempuan di kota Bekasi dari dua kali hasil survei yang sudah ia lakukan tidak ada kendala apapun dan hasilnya warga kota Bekasi pemilihnya cukup rasional.

Anggawira optimis dirinya akan mampu bertarung melawan petahana pada Pilkada serentak Juni mendatang, kemampuan mesin politik Partai Keadilan Sejahtera di bawah kepemimpunan ketua DPD PKS Heri Koswara diyakininya siap dan mampu merebut kota Bekasi agar pembangunan kota Bekasi bisa lebih bersinergi dengan Provinsi DKI Jakarta dan Jawa Barat.

Sementara itu, menurut Anggawira, dengan dukungan dari Ahmad Heryawan yang merupakan fungsionaris PKS, dirinya akan ditetapkan dan dapat bertanding di Pilkada Kota Bekasi.

“Gubernur Aher berpesan, jika terpilih nanti, agar pembangunan Kota Bekasi bersinergi dengan Pemprov Jabar menuju Jabar yang lebih baik, maju dan sejahtera. Dan pesan terpenting beliau adalah agar menyiapkan ikhtiar kebaikan ini dengan matang, yaitu gencar konsolidasi antar kader partai koalisi reuni, dan yang utama sosialisasi dengan akar rumput,” pungkasnya. (Dns)

Artikel ini telah dibaca 9 kali

badge-check

Editor

Baca Lainnya

Jobstreet by SEEK presents Mega Career Expo 2025: Temukan Peluang Kariermu!

9 April 2025 - 15:07 WIB

Peduli Autisme, PT Perusahaan Pengelola Aset Bersinergi dengan Cagar Foundation dalam Program Ramadan

22 Maret 2025 - 23:31 WIB

Pemkot Bekasi Fokus Bersihkan Sisa Lumpur dan Distribusikan Bantuan Pasca Banjir

11 Maret 2025 - 11:41 WIB

Soal Kenaikan Tarif PDAM, Legislator PKS Harap Wali Kota Bekasi Bisa Merasakan Keresahan Masyarakat

4 Maret 2025 - 04:48 WIB

Soal Tarif Baru PDAM Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Sebut Penyesuaian Bukan Kenaikan

3 Maret 2025 - 22:55 WIB

Sertifikat Rumah Tak Kunjung Terbit, Lussi Warga Perumahan Griya Husada Asri Ngadu ke Presiden

22 Februari 2025 - 17:48 WIB

Trending di Berita Terbaru