Bekasimedia- Pusat perbelanjaan Bekasi Square resmi berganti nama menjadi Revo Town, Kamis (19/05). Pergantian nama ini dilakukan saat grand launching bersama Walikota Bekasi, Rahmat Effendi yang juga berkesempatan membuka sekaligus meresmikan Revo Town.
Selain perubahan nama dan identitas mal, warna dan gedung yang modern juga ikut direnovasi total. Metamorfosis mal juga terjadi pada peremajaan fasilitas dan infrastruktur mal dengan penambahan dan penataan ulang zoning mal yang ditandai dengan hadirnya beberapa tenant ternama seperti Matahari Departement Store.
Dalam sambutannya, Walikota Bekasi mengutarakan hal-hal terkait persaingan dan pertumbuhan pusat perbelanjaan di Kota Bekasi yang berkembang pesat, membuktikan bahwa Kota Bekasi menjadi Kota Metropolitan sebagai Mitra ibukota DKI Jakarta.
“Revo Town ini akan berkembang pesat karena perubahannya, keoptimisan menjadi persaingan-persaingan mal di Kota Bekasi,” ucapnya.
Sekadar informasi, pada grand launching Revo Town berbagai persiapan dan beragam promosi akan memanjakan pengunjung. Program yang sedang berjalan saat ini diantaranya parade music, K-Pop Dance Cover Competition, Cosplay Party, Shopping Vaganza yang dimulai pada tanggal 8 Mei sampai 8 Juni mendatang.
Bekasi Square resmi mengganti nama menjadi Revo Town. Salah satu Mal di Bekasi tersebut menampilkan wajah baru sejak akusisi oleh Farpoint, yang merupakan perusahaan real estate Indonesia yang merupakan bagian dari Gunung Sewu Group ini melakukan peremajaan dan perbaikan yang cukup mendasar.
“Untuk memperkuat transformasi ini, kami melakukan resepositioning, rebranding dan relauching Bekasi Square menjadi Revo Town, ” ujar Percy Marimba, Managing Director Retail Farpoint dalam acara grand lauching, kepada awak media.
Selain perubahan nama dan identitas mal kata dia, tenance mix dan zoning juga sedang mengalami perubahan yang signifikan sesuai dengan kaidah retail modern. Tampil fasad gedung beserta pintu-pintu dan loby-loby utama Revo Town juga ikut direnovasi total.
“Fasak mal yang dulu bergaya klasik, kini tampil modern dan dinamis dengan permainan garis dan warna-warna hangat yang mewakili kebersamaan di dalamnya,” katanya.
“Kami sangat optimis Revo Town akan tumbuh dan berkembang bersama dengan warga bekasi dengan menyatukan bersama,” ujarnya.
Selain itu Hargo Dwi, selaku General Manager Revo Town mengatakan, Manajemen mal kini juga tengah melakukan penataan ulang zoning mal, yang ditandai dengan kehadiran seperti mal-mal lainnya.
“Kami bersemangat untuk mengundang dan memperkenalkan merek ritel dan layanan baru ke dalam Revo Town untuk memberikan lebih banyak lagi pilihan hiburan dan tempat berkumpul bagi pengunjung,” ujarnya.
Kedepan akan masuk lagi tenant baru seperti Starback Cooffee, Guardians dan Jonny Andrean kata Hargo Dwi saat ditanya awak media terkait apalagi yang akan ditawarkan Revo Town kedepan untuk menyedot pengunjungnya yang saat ini sudah telah mencapai 14.000an pengunjung perhari yang datang.
Hargo juga mengklaim bahwa Revo Town adalah pusat perbelanjaan tekstil terbesar di kota Bekasi dengan ragam pilihan serta berkualitas, persentase terbanyak tekstil suplai dari import sambung Hargo, ia juga menambahkan untuk menghadapai ramadhan pihaknya beserta tenant yang ada selalu berkomunikasi terkait momentum ramadhan dengan menyiapkan berbagai discount terbaik untuk pengunjung mal nya. (dns)