BEKASIMEDIA.COM

Menu

Mode Gelap
Soal Kisruh Data PKH Ini Penjelasan, Anggota DPRD Enie Widhiastuti Ketua Fraksi PKS Kota Bekasi Terkait TKK Minta Pemkot Lakukan Langkah Ini Bawaslu Kota Bekasi Ingatkan di Masa Sosialisasi Para Caleg dan Partai Pahami Aturan yang Berlaku Islamic Book Fair 2023: Memperkenalkan Buku sebagai Pilar Peradaban Dishub Kota Bekasi Batasi Operasional Kendaraan Besar, Khusus Kendaraan Sumbu Tiga Keatas

Berita Terbaru · 21 Jun 2018 WIB ·

Kuasa Hukum Paslon NF Adukan Kasus Ijazah Palsu Pepen ke DKPP


 Kuasa Hukum Paslon NF Adukan Kasus Ijazah Palsu Pepen ke DKPP Perbesar

BEKASIMEDIA.COM – Dalam Forum Group Discussion (FGD) yang bertema ‘Mewujudkan Pilkada Kota Bekasi Jujur dan Adil di Cikini, Jakarta, Rabu (20/6/2018), Ketua tim advokasi Pemenangan Nur Supriyanto-Adhi Firdaus (NF), Bambang Sunaryo, mengungkapkan bahwa dugaan penggunaan ijazah palsu salah satu calon wali kota Bekasi harus diusut tuntas.

Ia mengaku, setelah dicek, beberapa bukti menunjukkan ada kejanggalan.

“Menyangkut Pilkada kota Bekasi, diduga adanya temuan ijazah palsu. Setelah mengecek ke dinas dan sekolah asal ternyata ditemukan alamat sekolah yang berbeda,” katanya.

Bambang menyayangkan KPU Bekasi tidak cermat melakukan verifikasi terhadap ijazah pasangan calon pemimpin daerah. Oleh karena itu, ia mengungkapkan akan mengadukan pihak KPU Bekasi kepada Dewan Kehormatan Penyenggara Pemilu (DKPP).

“Laporan ke DKPP sudah kita lakukan, tentu yang akan kita gugat penyelenggara pemilunya,” ujar Bambang.

Adapun terkait barang bukti, Bambang mengaku tidak akan mengungkapkan ke publik, tapi langsung diserahkan ke pihak berwenang.

“Barang bukti tidak akan kita buka ke publik. Belum lama ini kami sudah laporkan namun memang belum direspons,” tukasnya.

Sebelumnya, pakar pendidikan dari Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Dirgantara Wicaksono juga menanggapi bahwa kasus ijazah palsu ini tidak bisa ditoleransi karena menyangkut pemimpin.

“Yang namanya ijazah itu nggak bisa ditolerir ya, bagaimana dia mau melanjutkan kemaslahatan untuk umat, untuk masyarakat sementara dia sendiri sudah berbohong,” ucap Dosen Pascasarjana ini saat dihubungi bekasimedia, Kamis (14/6/2018). (*)

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Akan Digelar Di Taman Kota, Ketua Umum Qur’anic Relationship Ajak Pemuda Bekasi Mengaji

28 Maret 2024 - 23:54 WIB

Rian Nopandra kembali pimpin ketua PWI Banten periode 2024-2029

28 Maret 2024 - 08:52 WIB

Kecewa atas Pelaksanaan Pemilu 2024 yang Tidak Transparan DPRD Akan Panggil Ketua KPU dan Bawaslu

26 Maret 2024 - 17:54 WIB

Anis Byarwati Tegaskan Kerjasama Dengan Dewan Kota Jakarta Untuk Kemaslahatan Masyarakat

25 Maret 2024 - 15:54 WIB

Sodikin: Pemkot Bekasi Harus Berani Beli Lahan Untuk Pembangunan Gedung Sekolah Di Jatirahayu

24 Maret 2024 - 18:09 WIB

Pengamat Politik Unsoed Prediksi Partai Koalisi Pilpres yang Berseberangan Potensi Berkoalisi di Pilbup Banyumas

22 Maret 2024 - 05:37 WIB

Trending di Berita Terbaru